Ajakan Pemkab Muba untuk cegah DBD
Ilustrasi hujan di wilayah Sumsel. Foto: IST
Ilustrasi hujan di wilayah Sumsel. Foto: IST

Sumsel Masih Diguyur Hujan Hingga 1 Juni 2024

SUMSELHEADLINE.COM, PALEMBANG — Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Sumsel memprediksi hujan dengan intensitas menengah dan sedang masih akan terjadi di Sumsel hingga akhir Mei dan 1 Juni 2024 mendatang.

Kepala Stasiun Klimatologi Kelas I Sumatera Selatan, Wandayantolis mengatakan, prakiraan curah hujan pada dasarian III Mei masih akan didominasi hujan ringan dan menengah.

Hujan ringan diprediksi terjadi di sebagian besar wilayah Empat Lawang, sebagian Pagar Alam, Lahat, sebagian kecil OKI bagian selatan dan Musi Rawas bagian selatan.

Sedangkan hujan sedang dengan intensitas hujan 50-150 mm diprediksi bakal terjadi di sebagian besar wilayah Sumatera Selatan. Sedangkan curah hujan tinggi dan sangat tinggi diprediksi tidak akan terjadi karena Sumsel sudah masuk musim pancaroba dari musim hujan ke musim kemarau.

Tulisan lainnya :   Jalan Prioritas Pembangunan Muba, Ini Pesan Pj Bupati Apriyadi

Sementara itu curah hujan pada dasarian pertama Juni diprediksi hanya akan ada dua jenis curah hujan yakni curah hujan rendah dan sedang. Curah hujan renda yang hujan dengan intensitas 0-50 mm diprediksi terjadi di sebagian besar wilayah Sumatera Selatan.

Sementara itu curah hujan menengah dengan intensitas 50-150 mm diprediksi terjadi di sebagian besar wilayah OKU Selatan, OKU bagian barat, sebagian Muara Enim bagian barat, Pagar Alam bagian selatan, sebagian kecil Lahat, OKU Timur bagian utara, OKI bagian timur, MUBA bagian barat, Muratara bagian timur, Musi Rawas bagian utara dan barat.

“Sebagian besar wilayah Empat Lawang, sebagian Lahat, Pagar Alam, sebagian kecil Musi Rawas bagian selatan dan OKI bagian selatan berpeluang lebih dari 50 persen mengalami curah hujan rendah,” ujar Wandayantolis, Jumat (24/5/2024).

Tulisan lainnya :   Sidak Layanan RSUD dan Puskesmas

Sementara itu aebagian besar wilayah Sumatera Selatan berpeluang lebih dari 60 persen terjadi curah hujan menengah,  sementara sebagian kecil wilayah MUBA bagian barat berpeluang hingga 30 persen terjadi curah hujan tinggi dengan sifat hujan yang didominasi normal hingga atas normal kecuali sebagian kecil Empat Lawang, Lahat dan Pagar Alam yang berada di bawah normal.

Wandayantolis mengatakan, wilayah Sumatera Selatan masih dalam periode musim hujan dengan sifat hujan yang variatif mulai bawah normal hingga atas normal namun curah hujan diprakirakan terus akan turun hingga akhir Mei 2024. (nda)

Editor: Edi

 

Check Also

Tim BPBD Muba yang sigap membersihkan pohon tumbang melintang di jalan, Minggu (19/5/2024). Foto: Dok Tim BPBD Muba.

Warga Muba Diingatkan Waspada Cuaca Ekstrem

SUMSELHEADLINE.COM, SEKAYU — Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin di bawah Komando Bupati HM Toha dan Wakil …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *