Ajakan Pemkab Muba untuk cegah DBD

Demo di Palembang, Buruh Tuntut Cabut UU Cipta Kerja

SUMSELHEADLINE.COM, PALEMBANG –– Ribuan buruh di Palembang menggelar aksi dan melakukan orasi di halaman gedung DPRD Provinsi Sumsel, Senin (1/5/ 2023).

Mereka yang tergabung dalam Federasi Serikat Buruh (FSB) Niaga, Informatika, Keuangan, Perbankan dan Aneka industri (Nikeuba) Kota Palembang tersebut, datang ke DPRD Provinsi Sumsel dari Benteng Kuto Besak (BKB).

Tuntutan buruh yang menggelar aksi,  meminta pemerintah dan DPR membatalkan UU Cipta Kerja, meminta pemerintah dan Direksi PLN membatalkan pembubaran PLN UIKSBS.

Lalu menolak kenaikan tarif listrik (harga pasar) akibat Re-Strukturisasi Holding Sun Holding PLN dan privatisasi PLN, menolak mutasi paksa berkedok tugas karya dan bagi BKO bagi pegawai di PLN UIKSBS juga Hentikan penyerahan aset PLN (milik negara) ke swasta.

Tulisan lainnya :   Mantan Wawako Palembang dan Suaminya Ditahan Kejari

Selain itu buruh juga meminta menghentikan pemberangusan (union busting) dan kriminalisasi terhadap pengurus SPPLN Indonesia dan batalkan PHK sepihak yang dikenakan kepada Rudi Setiawan (Pegawai PLN UP3 Palembang).

Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Haryo Sugihartono melalui Kasat Lantas AKBP Rendy Surya Aditama mengatakan, akses jalan di kawasan Simpang Lima DPRD Provinsi Sumsel tidak ditutup. Tapi pihaknya masih melihat kondisi di lapangan.

Pengendara yang akan menuju arah DPRD Provinsi Sumsel, Simpang Bukit, Simpang Rusun Radial, Jalan Angkatan 45, Jalan POM IX, Jalan Kapten A Rivai, Jalan Radial Palembang tidak melintas di jalan tersebut untuk sementara waktu.
“Intinya, saya meminta pengendara untuk mencari jalan alternatif lainnya,” ujar Rendy Surya Aditama.

Tulisan lainnya :   Ratu Elizabet Meninggal, Charles III Naik Tahta Raja

Sebelum melakukan orasi damai di halaman DPRD Sumsel, para buruh akan berada di titik kumpul kawasan BKB sekitar pukul 13.00 WIB kemudian konvoi ke DRPD Sumsel lewat Jalan Sudirman. (Ela)

Editor : Ferly

Check Also

Para napi yang diamankan pasca kerusuhan di Lapas Narkoba, Muarabeliti, Kabupaten Mura, Sumsel, Kamis (8/5/2025). Foto: IST

Tak Mau Dirazia Hp. Napi Lapas Muarabeliti Ngamuk

SUMSELHEADLINE.COM, MUARABELITI — Para narapidana kasus narkoba di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Muara Beliti, Kabupaten …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *