Ajakan Pemkab Muba untuk cegah DBD
Pj Gubernur Sumsel, Elen Setiadi melihat langsung simulasi Mitigasi  Bencana Banjir di Provinsi Sumsel bertempat Halaman Shooting Range Jakabaring Sport City (JSC) Palembang, Rabu (23/10/2024). Foto: Humas Pemprov Sumsel.
Pj Gubernur Sumsel, Elen Setiadi melihat langsung simulasi Mitigasi  Bencana Banjir di Provinsi Sumsel bertempat Halaman Shooting Range Jakabaring Sport City (JSC) Palembang, Rabu (23/10/2024). Foto: Humas Pemprov Sumsel.

Usai Ancaman Karhutlah, Kini Sumsel Siaga Banjir

SUMSELHEADLINE.COM, PALEMBANG — Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan, Elen Setiadi, SH, MSE memimpin langsung apel dan simulasi mitigasi  bencana banjir di Provinsi Sumsel bertempat halaman Shooting Range Jakabaring Sport City (JSC) Palembang, Rabu (23/10/2024).

Dalam apel gabungan yang melibatkan TNI/Polri, Pol Pp, dan  istansi terkait tersebut, Pj Gubernur Elen mengatakan  Sumsel baru saja mengalami masa-masa yang cukup berat yang menyita banyak waktu, tenaga, pikiran dan perhatian untuk menanggulangi bencana asap akibat kebakaran hutan dan lahan.

“Berakhirnya musim kemarau yang berpotensi terjadinya kebakaran hutan dan lahan ini adalah kabar baik bagi kita semua,” katanya.

Tulisan lainnya :   Pemkot Palembang Klaim Kawasan Kumuh Tersisa 900 Hektar

Namun lanjut Elen, pasca  musim kemarau, saat ini Sumsel memasuki musim penghujan dengan curah yang tinggi. Karena dibutuhkan persiapan akan dampak yang ditimbulkan  seperti bencana banjir dan tanah longsor.

“Hari ini kita bersama di sini adalah salah satu bagian dari upaya pencegahan dan kesiapsiagaan bencana,” ucapnya.

Lebih lanjut dikatakan, mitigasi untuk mengurangi resiko terjadinya bencana perlu dilakukan, dengan penyiapan peralatan dan personil untuk kesiapsiagaan menghadapi bencana dan simulasi untuk meningkatkan kemampuan personil serta uji fungsi dari peralatan yang ada.

Tulisan lainnya :   59 Tenaga Pendidik Muba Kuliah S2 Gratis, Ini Pesan Bupati

“Banyak yang harus kita lakukan seperti perbaikan kondisi lingkungan, memperbaiki fungsi daerah atau wilayah resapan air, daerah aliran sungai, atau daerah lereng perbukitan yang gundul atau kritis dan lainnya,” ungkapnya.

Elen menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan dan kontribusi seperti dukungan personil dan peralatan dalam penanganan bencana di Sumsel.

“Kita gelar apel sekaligus dapat melaksanakan uji fungsi dari kemampuan personil dan kesiapan peralatan kita masing-masing, sehingga dapat menjadi bahan evaluasi apa yang menjadi kekurangan untuk dapat kita sempurnakan lagi,” pungkasnya. (gih)

Editor: Ferly

Check Also

Lisa melapor terjadi penipuan dan penggelapan terkait beli tiket pesawat ke Polrestabes Palembang, Rabu (13/11/2024). Foto: Sumselheadline/Ela.

Tergiur Tiket Pesawat Murah, Lisa Hilang Rp 300 Juta

SUMSELHEADLINE.COM, PALEMBANG — Niat hati mendapatkan untung. Namun warga di Kota Palembang ini malah ketiban buntung, …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *