Ajakan Pemkab Muba untuk cegah DBD
Siti Nuriska. Foto: IG PT Pusri Palembang.
Siti Nuriska. Foto: IG PT Pusri Palembang.

Siti Nurizka Terpilih Komut PT Pusri Palembang

SUMSELHEADLINE.COM, PALEMBANG — Siti Nurizka Putri Jaya, anggota DPR RI dari Fraksi Gerindra, menjadi  Komisaris Utama PT Pusri Palembang, berdasarkan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pekan lalu.

Atas terpilihnya legislator asal Dapil Sumsel itu, Keluarga Besar PT Pusri Palembang mengucapkan Selamat Datang dan Selamat Bertugas. Ucapan yang sama diposting di instgram resmi PT Pusri Palembang.

“Semoga amanah dan sukses dalam membawa Pusri lebih unggul dan bertransformasi menjadi perusahaan agroindustri unggul di Asia, serta terus berkontribusi untuk ketahanan pangan nasinal,” demikian tulis dalam IG Pusri Palembang.

Tulisan lainnya :   Perkosa Pacar, Lalu Ramelan Ancam Sebar Foto Syur Korban

Siti Nuriska merupakan anggota DPR-RI dari Fraksi Partai Gerindra, merupakan lulusan sarjana dari Universitas Trisakti dan magister Universitas Gadjah Mada. Dia sempat menjabat sebagai kepala pemberdayaan wanita DPP Partai Gerindra (2015-2020). Pada periode yang sama, dia juga berstatus sebagai kepala hukum administrasi DPP Partai Gerindra.

Pengangkatan Siti sebagai komut dilakukan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB), menggantikan Setya Utama. (edi)

Editor: Ferly

Check Also

Kapal jukung yang meledak hanyut di Sungai Musi, Palembang, Jumat (9/5/2025) sore. Foto: screenshot medsos.

Kapal Jukung Meledak di Sungai Musi, Empat Penumpang Hilang

SUMSELHEADLINE.COM, PALEMBANG — Sebuah kapal jukung berisi sejumlah penumpang meledak di Sungai Musi, saat bversandar …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *