Ajakan Pemkab Muba untuk cegah DBD
Ratu Dewa siap mundur dari Penjabat Walikota Palembang, demi ikut Pilwako mendatang. Foto: Sumselheadline/Pitria.
Ratu Dewa siap mundur dari Penjabat Walikota Palembang, demi ikut Pilwako mendatang. Foto: Sumselheadline/Pitria.

Pastikan Ikut Pilwako, Dewa Siap Mundur dari Penjabat Walikota

SUMSELHEADLINE.COM, PALEMBANG — Ratu Dewa mengaku siap mengundurkan diri dari kursi Penjabat (Pj) Walikota Palembang yang sudah didudukinya selama delapan bulan terakhir ini.

Dia mengatakan, semua tahapan menuju pencalonan Walikota Palembang akan dilaluinya. Termasuk mengundurkan diri sebagai PJ Walikota Palembang.

“Semua tahapan itu akan saya jalani, mulai dari pengunduran diri dari jabatan, semua tahapan akan kita lalui,” kata Ratu Dewa, Selasa (7/5/2024).

Hal sesuai dengan instruksi Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) yang mengharuskan para Penjabat (PJ) kepala daerah untuk mengundurkan diri jika ingin mengikuti Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 27 November 2024.

Tulisan lainnya :   Darneli Pertanyakan Laporan Pencurian Belum Ada Kejelasn

Sebab menurut Kemendagri kepala daerah yang ditunjuk untuk mengisi kekosongan kepemimpinan daerah tidak boleh menggunakan jabatan untuk politik praktis.

“Untuk pemilihan walikota bagi saya mengalir saja, karena posisi saya sebagai PJ Walikota Palembang, tetap mekanisme dan prosedur ini dijalani, kita lihat saja endingnya bagaimana,” katanya.

Sebelum menjadi PJ, Ratu Dewa berstatus ASN Kota Palembang. Dengan demikian, saat maju nantinya artinya status ASN pun harus dilepas.

Seperti diketahui sebelumnya, mendekati masa Pilkada 2024, sederet nama mulai banyak diperbincangkan akan maju dalam Pemilihan Walikota (Pilwako) Palembang, diantaranya Ratu Dewa.

Tulisan lainnya :   Indra Kholil Lega Dapatkan Kembali Tanah Sengketa di Kalidoni

Satu tahun terakhir nama Ratu Dewa santer disebut menjadi salah satu bakal calon (balon). Tak hanya itu, dilihat hasil survey Lembaga Kajian Publik Independen (LKPI) baru-baru ini dimana elektabilitas Ratu Dewa sebagai Calon Walikota Palembang unggul dibandingkan yang lainnya.

“Saya bersyukur warga memberikan respon positif, untuk kemungkinan-kemungkinan lebih lanjut kita lihat saja nanti,” katanya. (Nda)

Editor: Edi

Check Also

Pj Walikota Palembang, Ratu Dewa bersama tim menggelar gotong royong kebersihan bulan April 2024 lalu. Foto: Dok Sumselheadline.

Dewa Giatkan Kembali Gotong Royong Jumat

SUMSELHEADLINE.COM, PALEMBANG — Program gotong royong setiap Jumat yang selama ini dilaksanakan Pemkot Palembang, kini …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *