Ajakan Pemkab Muba untuk cegah DBD
Komandan Lanud Sri Mulyono Herlambang (SMH), Kolonel Pnb Sigit Gatot Prasetyo saat jumpa pers tentang pengamanan paket ganja, Jumat (12/5/2023). Foto : Sumselheadline/Ela
Komandan Lanud Sri Mulyono Herlambang (SMH), Kolonel Pnb Sigit Gatot Prasetyo saat jumpa pers tentang pengamanan paket ganja, Jumat (12/5/2023). Foto : Sumselheadline/Ela

Petugas Cargo Bandara SMB Palembang Amankan Ganja Selundupan

SUMSELHEADLINE.COM, PALEMBANG — Petugas Avsec Terminal Kargo Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II (SMB II) Palembang berhasil gagalkan upaya penyelundupan ganja kering melalui bandara, Jumat (12/5/2023) sekira pukul 05.10 WIB.

Penyelundupan ganja kering yang berhasil digagalkan di terminal kargo Bandara SMB II tersebut sebanyak 1,4 kg. Penyelundupan paket ganja yang berhasil digagalkan tersebut dikemas di dalam kardus dan dibungkus dengan plastik hitam dengan modus paket peralatan outdoor.

Komandan Lanud Sri Mulyono Herlambang (SMH), Kolonel Pnb Sigit Gatot Prasetyo mengatakan bahwa awalnya petugas mencurigai barang tersebut saat dilakukan scaning.

Tulisan lainnya :   Pedagang Minta Kapolda Tangkap Pengrusakan Kios Pasar 16 Ilir

Setelah dilakukan scaning berulang petugas semakin yakin bahwa paket tersebut merupakan ganja. “Saat dibuka ternyata memang benar benar bahwa paket yang tersebut adalah paket ganja yang berusaha diselundupkan,” ujar Kolonel Pnb Sigit.

Berdasarkan alamat yang tertera pada kemasan paket, kata dia, rencana akan diselundupkan ke Kota Lombok, namun akan transit ke Jakarta terlebih dahulu.

“Namun ternyata alamat pengiriman dan nama pengirim paket ganja tersebut adalah palsu,” terang dia.

Sigit mengatakan, penggagalan penyelundupan narkoba di Terminal Kargo Bandara SMB II Palembang merupakan yang Ketiga kalinya sepanjang bulan Agustus hingga Mei 2023.

Tulisan lainnya :   BKB Diselimuti Sholawat, HDCU Jadi Harapan Umat

“Kami berupaya berkontribusi bagi negara khususnya pemerintah Provinsi Sumsel dalam pencegahan peredaran narkoba melalui bandara,” pungkasnya. (Ela)

Editor : Ferly

Check Also

Chairil Matdiah, SH. Foto: Dok Sumselheadline.

Blunder Lagi, Bongkar Pasang Direksi-Komisaris Bank Sumsel Babal

SUMSELHEADLINE.COM, PALEMBANG — Jelang akan berakhirnya masa jabatannya, kinerja Penjabat (Pj) Gubernur Sumsel Elen Setiadi …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *