SUMSELHEADLINE.COM, PALEMBANG — Suasana kegembiraan lebaran Idul Fitri 2025 tidak menyertai keluarga Supriyanto, karyawan PT Pupuk Sriwijaya (Pusri) Palembang.
Justru keluarga ini berduka, karena di hari lebaran, Supriyanto meninggal dunia akibat kecelakaan kerja, jatih dari lantai setinggi 10 meter.
Korban merupakan salah satu karyawan bagian pengantongan pupuk. Peristiwa naas itu pada Senin (31/3/2025) sekitar pukul 01.30 WIB.
Informasi didapat, Suprianto setelah jatih sempat mendapatkan perawatan intensif di RS Pusri. Namun dia akhirnya mengembuskan napas terakhir, setelah mendapat perawatan di RS Pusri. Korban mengalami luka di bagian kepalanya.
Dikutif dari sumselupdate, Vice President Departement Humas PT Pusri, Rustam Efendi membenarkan peristiwa tersebut.
“Kami Pusri sangat merasa kehilangan dengan kejadian yang menimpa karyawan kami, sebab dia salah satu operator senior di bidangnya,” katanya.
Rustam belum dapat merinci kronologis yang dialami korban yang disebut saat kejadian tengah melakukan pekerjaan sebagai operator belt conveyor.
Atas kejadian itum PT Pusri kini tengah melakukan evaluasi dan investigasi terhadap kejadian. (nda)
Editor: Edi