Ajakan Pemkab Muba untuk cegah DBD
Suasana Bandara SMB II Palembang. Foto: Dok Antara
Suasana Bandara SMB II Palembang. Foto: Dok Antara

Bandara SMB 2 Bakal Buka Penerbangan Internasional

SUMSELHEADLINE.COM, PALEMBANG — Sudah relatif lama bandara internasional Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II Palembang tak membuka jalur penerbangan internasional. Imbasnya, tak ada wisatawan asing yang datang ke daerah ini.

Namun direncanakan SMB 2 akan kembali membuka penerbangan internasional. Dengan dibukanya kembali penerbangan internasional diyakini bisa mendongkrak kunjungan wisatawan mancanegara ke Bumi Sriwijaya.

Rencana itu pun diakui Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sumsel, Aufa Syahrizal.

Dia mengatakan saat ini di Bandara SMB II hanya melayani penerbangan internasional untuk ibadah haji. Kondisi itu berimbas turunnya jumlah wisatawan mancanegara yang berkunjung ke Sumsel.

Tulisan lainnya :   Biaya Operasional LRT Sedot Anggaran Negara, Ditambah Utang Biaya Pembangunannya

“Pada saat rakor (rapat koordinasi) di Jakarta beberapa waktu lalu, pihak maskapai Air Asia akan kembali membuka jalur penerbangan dari Kuala Lumpur Malaysia-Palembang. Mudah-mudahan April 2024 nanti sudah dibuka kembali penerbangan internasional,” ujar Aufa.

Menurutnya, jika rute penerbangan internasional sudah dibuka akan memberi stimulan maskapai lain juga akan ikut. (Nda)

Editor: Mella

Check Also

Para terdakwa kasus dana RSUD Rupit, Muratara pada sidang di PN Tipikor Palembang, Senin (14/10/2024). Foto: Sumselheadline/Ela.

Kasus BLUD RSUD Rupit, Tiga Dokter Jadi Pesakitan

SUMSELHEADLINE.COM, PALEMBANG — Tiga oknum mantan pejabat RSUD Rupit tidak berkeberatan usai didakwa penuntut umum Kejari …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *