SUMSELHEADLINE.COM, PALEMBANG — Pendaftaran CPNS 2024 berakhir pada 10 September 2024. Tercatat ada 158.061 pendaftar di 45 instansi wilayah Badan Kepegawaian Negara (BKN) Kantor Regional (Kanreg) VII Palembang.
Dari keseluruhan instansi yang buka ada 932 formasi dari 45 instansi diantaranya provinsi dan kabupaten kota, tercatat yang sudah daftar ada 158.061 pendaftar.
“Per 9 September 2024 total pendaftar ada 158.061, diantaranya yang submit 125.965, memenuhi syarat 60.066 dan tidak memenuhi syarat 19.042,” kata Kepala Bidang Informasi Kepegawaian BKN Kanreg VII Palembang Yuli Novianti, Selasa (10/9/2024).
Dari 45 instansi pemerintah provinsi dan kabupaten kota di wilayah BKN Kanreg VII Palembang, instansi yang terbanyak pelamar adalah Pemerintah Kabupaten Lahat, dan yang tersedikit Pemerintah Kabupaten Bengkulu Selatan.
Berdasarkan catatan BKN, terbanyak pelamar di Kabupaten Lahat ada 14.723, yang submit 11.744, sedangkan pelamar yang paling sedikit di Kabupaten Bengkulu Selatan 423 dan yang submit 316.
“Sebelum pelaksanaan tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD), BKN menggelar simulasi Computer Assisted Test (CAT) untuk 12 ribu pendaftar, mulai 14-15 September,” katanya.
Untuk pelaksanaan distribusi kartu simulasi CAT pada 17-18 September, dan pelaksanaanya pada 20-21 September. Pendaftar bisa mendaftar di link yang nantinya akan diumumkan oleh BKN pada 14-15 September. “CAT ini kuotanya terbatas untuk 1.200 orang peserta,” ujarnya. (Nda)
Editor: Edi