Ajakan Pemkab Muba untuk cegah DBD

Oknum Dewan Ditangkap Terkait Narkoba

SUMSELHEADLINE.COM, LUBUKLINGGAU — Oknum anggota DPRD Musi Rawas (Mura), F diduga terlibat kasus narkoba, Dia pun ditangkap apart Polres Kota Lubuklinggau. Informasi di lapangan oknum anggota dewan yang diamankan ini asal daerah pemilihan Megang Sakti Kabupaten Mura.

Dia diamankan Satnarkoba Polres Lubuklinggau ketika sedang berada di sebuah kosan di Jl Ramayana Kota Lubuklinggau, Senin (7/11/2022) pagi. Kapolres Lubuklinggau, AKBP Harissandi melalui Kasat Narkoba Polres Lubuklinggau, AKP Hendrawan saat dikonfirmasi sejumlah wartawan membenarkan.

“Benar ada yang kita amankan (anggota dewan) saat ini sedang dalam pemeriksaan petugas kita,” ungkapnya. Namun dia belum mau menjelaskan lebih detail kronologis penangkapan hingga anggota dewan tersebut terjerat narkoba. Hendrawan mengatakan untuk kronologis lengkapnya akan dilakukan pers rilis yang akan dilakukan oleh Kapolres Lubuklinggau. “Biarkan anggota kami bekerja dulu, nanti Kapolres yang akan merilisnya, yang jelas sekarang lagi kita BAP,” tambahnya.

Tulisan lainnya :   Lubuklinggau Usul 80 Formasi PPPK, untuk Tiga Kategori Honorer

Sementara dihubungi Senin sore, Wakil Ketua DPD Golkar Sumsel Bidang Media M Nasir membenarkan adanya kader Golkar yang diduga terindikasi terjerat kasus narkoba. Piihaknya masih menunggu proses pihak penegak hukum. (gih)

editor : rustam

Check Also

Para mahasiswa UI membentangkan sejumlah spanduk bertulisakan protes atas beberapa kebijakan pemerintahan Prabowo, Senin (17/2/2025). Foto: Kompas.com.

Mahasiswa Bergerak, Minta Evaluasi Program Makan Bergizi Gratis

SUMSELHEADLINE.COM, JAKARTA — Ribuan mahasiswa Universitas Indonesia (UI) bergerak menggelar aksi di Jakarta, Senin (17/2/2025). …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *